Sinopsis: Say I Love You (2019)


Info Film

Genre : Drama, Romansa
Durasi : 106 Menit
Sensor Usia : 13 Tahun Ke Atas
Produser : Sahrul Gibran
Sutradara : Faozan Rizal
Penulis : Alim Sudio, Endik Koeswoyo
Pemeran : Dinda Hauw, Rachel Amanda, Aldy Maldini, Teuku Ryzki, Olga Lydia
Tanggal Edar : Kamis, 4 Juli 2019
Warna : Warna



Trailer




Sinopsis

Film "Say I Love You" mengisahkan tentang kehidupan seorang gadis bernama Sheren (diperankan oleh Dinda Hauw). Sheren tengah berjuang untuk mengejar mimpinya. Tak Hany itu, dia pun tengah berjuang demi cintanya.

Sheren adalah seorang yang energik dan penuh ide. Diam-diam, dirinya mengagumi Robet (diperankan oleh Aldy Maldini). Robet adalah seorang pemuda yang tengil dan selalu membuat masalah.

Bersama dengan Sayydah (diperankan oleh Rachel Amanda), Olfa (diperankan oleh Nadira Octova), Yohana (diperankan oleh Ashilla Zahrantiara), dan Ridwan (diperankan oleh Teuku Ryzki), Sheren mencoba membangun kembali reputasi sekolah mereka. Sehingga sekolah lain tidak akan meremehkan sekolah mereka lagi. Oleh sebab itu, Sheren punya ikatan yang kuat dengan sekolah yang telah memberinya sejuta impian dan harapan.

Sayangnya, tidaklah mudah bagi Sheren maupun Robet untuk memperjuangkan cinta mereka. Sebab adanya aturan ketat yang diberlakukan oleh sekolah.

Lantas, bagaimanakah kelanjutan kisah perjuangan Sheren bersama teman-temannya? Apakah sekolah mereka kembali mendapatkan reputasinya? Dan, bagaimanakah akhir dari kisah cinta Sheren dan Robet, di tengah aturan ketat sekolah? Simak saja kelanjutan kisahnya dengan tonton langsung film "Say I Love You" pada 4 Juli 2019, hanya di bioskop-bioskop kesayangan anda.



Catatan:
Film "Say I Love You" ini terinspirasi dari kisah sekolah SMA Selamat Pagi Indonesia (SPI) di daerah Batu, Malang.


EmoticonEmoticon