Sinopsis: Namamu Kata Pertamaku (2018)


Info Film

Genre : Drama
Durasi : 94 Menit
Sensor Usia : 13 Tahun Ke Atas
Produser : Hendra Sirajuddin
Sutradara : Rere Art2tonic
Penulis : Rere Art2tonic, M Rizal Saputra
Pemeran : Adipati Dolken, Rania Putrisari
Tanggal Edar : Kamis, 29 November 2018
Warna : Warna



Trailer




Sinopsis

Film "Namamu Kata Pertamaku" menceritakan tentang seorang lelaki Bisu (diperankan oleh Adipati Dolken). Si Bisu bertekad agar bisa berbicara sehingga ia kemudian melakukan perjalanan menuju Toraja. Di Toraja sana, terdapat sebuah ritual yang bernama Manene. Dimana, pada ritual ini orang yang sudah matipun bisa dibuat berjalan.

Naas, di tengah perjalanan si Bisu ketinggalan bis saat singgah di rumah makan. Semua barang bawaannya terbawa oleh bis tersebut. Hal ini membuat si Bisu kemudian hidup menjadi gelandangan di pasar desa hingga dirinya bertemu dengan Yunus (diperankan oleh Bogel Apriansyah), pengurus masjid.

Yunus yang merupakan pengurus masjid, kemudian menolong si Bisu dan memberinya tempat menginap di masjid. Hal ini membuat si Bisu manjadi akrab dengan majelis taklim di masjid tersebut, yang salah satu anggotanya adalah Nila (diperankan oleh Rania Putrisari).

Tekad si Bisu yang kuat untuk tetap ke Toraja dan sembuh dari kebisuannya membuat Nila iba dan memberi perhatian lebih. Hal ini justru membuat si Bisu jatuh cinta. Sayangnya, rasa iba Nila bukanlah cinta.

Lantas, bagaimanakah kelanjutan kisah si Bisu? Apakah akhirnya ia bisa berbicara? Apakah akhirnya Nila dan si Bisu bisa bersama? Simak kelanjutan kisahnya dengan tonton langsung film "Namamu Kata Pertamaku" pada 29 November 2018, hanya di bioskop-bioskop terdekat di kota anda.


EmoticonEmoticon