Info Film
Genre : Drama, Romansa
Durasi : 155 Menit
Sensor Usia : 13 Tahun Ke Atas
Produser : Aanand L Rai, Vikas Bahl, Vikramaditya Motwane, Madhu Mantena, Anurag Kashyap
Sutradara : Anurag Kashyap
Penulis : Kanika Dhillon
Pemeran : Taapsee Pannu, Vicky Kaushal, Abhishek Bachchan
Tanggal Edar : Jumat, 14 September 2018
Warna : Warna
Trailer
Sinopsis
Film "Manmarziyaan" menceritakan tentang kehidupan seorang wanita yang bernama Rumi (diperankan oleh Taapsee Pannu). Dimana, Rumi pada awalnya jatuh cinta pada seorang pria yang bernama Vicky (diperankan oleh Vicky Kaushal). Vicky adalah seorang musisi yang kurang dikenal, dimana dia sering menggunakan nama samaran sebagai "DJ Sandz".
Rumi dan Vicky merupakan pasangan pecinta yang berjiwa bebas. Mereka tinggal di daerah Amritsar. Suatu ketika, keluarga Rumi menangkap basah hubungan Vicky dan Rumi. Orang tua Rumi kemudian menekankan agar keduanya segera menikah. Namun, Vicky terus menghindari permintaan dari Rumi dan keluarganya untuk membawa kedua orang tuanya dan menikah. Vicky merasa tidak siap dengan semua hal itu.
Sikap Vicky yang selalu menghindar ini, membuat Rumi menjadi marah. Akhirnya, dia menyerah untuk menikah dengan Vicky dan mau menerima perjodohan yang dilakukan oleh orang tuanya. Dimana, Rumi setuju untuk menikahi dengan siapa pun yang diinginkan oleh sang orang tua.
Suatu hari, seorang pria bernama Robbie (diperankan oleh Abhishek Bachchan) hadir dalam kehidupan Rumi. Robbie merupakan seorang bankir yang sukses di London. Dia adalah pria pilihan sang orang tua. Kedatangannya saat itu untuk mengenal dan melamar Rumi.
Kelebihan
Film "Manmarziyaan" ini menyajikan visualisasi yang cukup baik. Dari segi pengambilan gambar, film ini cukup baik. Tidak hanya itu, latar tempat maupun efek suara yang disajikan dalam film ini sangat pas. Karena keduanya mampu menggambarkan kondisi dan situasi dalam film secara detail pada para penonton.
Penyajian cerita dalam bentuk naskah di film ini sangat pas. Hal ini didukung pula oleh para pemeran, yang mampu membawakan karakter penokohan dengan baik.
Kelemahan
Cerita yang tergambarkan dalam film ini, sebenarnya tidak begitu istimewa dan terkesan terlalu sederhana. Karena cerita dengan tema cinta segitiga dan perjodohan ini juga banyak diangkat oleh film-film yang lain. Walaupun begitu, pengemasan cerita dalam film ini terbilang unik. Hal ini terlihat dari konflik yang berbeda dibanding dengan yang lain.
Rating
Cerita: 7,5 | Penokohan: 8 | Visual: 8 | Sound Effect: 8 | Penyutradaraan: 8 | Nilai Akhir: 7,9/10
Rekomendasi
Film ini layak untuk ditonton oleh semua kalangan masyarakat diatas usia 13 tahun, khususnya bagi yang lagi dilanda kasmaran. Film ini mengajarkan bahwa cinta itu juga perlu diperjuangkan.
Walaupun cerita dalam film ini tidak terlalu istimewa, namun pengemasan ceritanya cukup unik. Hal ini didukung pula dengan latar dan efek suara yang pas. Keduanya mampu menggambarkan suasana dalam film ini. Para pemeran dalam film ini, juga mampu membawakan perannya dengan cukup memukau. Hal inilah yang membuat film ini patut untuk ditonton.
EmoticonEmoticon