Review: Orang Kaya Baru (2019)


Info Film

Genre : Drama, Komedi
Durasi : 96 Menit
Sensor Usia : Semua Umur
Produser : Sukhdev Singh, Wicky V Olindo
Sutradara : Ody C Harahap
Penulis : Joko Anwar
Pemeran : Cut Mini, Lukman Sardi, Raline Shah, Derby Romero, Fatih Unru
Tanggal Edar : Kamis, 24 Januari 2019
Warna : Warna



Trailer




Sinopsis

Film "Orang Kaya Baru" menceritakan kehidupan sebuah keluarga, yang terdiri dari Ibu (diperankan oleh Cut Mini), Ayah (diperankan oleh Lukman Sardi) dan tiga anak mereka: Tika (diperankan oleh Raline Shah), Duta (diperankan oleh Derby Romero), dan Dodi (diperankan oleh Fatih Unru). Keluarga ini dalam kesehariannya, menjalani kehidupan serba pas-pasan dan apa adanya.

Ketika sang Ayah meninggal, barulah diketahui bahwa selama ini ia adalah orang yang sangat kaya. Hartanya kemudian diwariskan kepada keluarga yang ia tinggalkan.

Bagaikan ketiban uang kaget, kehidupan keluarga ini mendadak berubah. Harta warisan dari sang Ayah ini digunakan oleh sang istri dan anak-anaknya untuk membeli barang-barang yang mereka inginkan.

Kehidupan mereka yang tadinya susah, kini berubah. Mereka kini mampu membeli rumah, mobil, hingga barang-barang mewah lainnya. Kini mereka menjadi orang kaya baru.



Kelebihan

Film "Orang Kaya Baru" ini menyajikan cerita yang berhubungan dengan kondisi saat ini secara sederhana. Dimana, film ini bercerita tentang mimpi sekeluarga yang pas-pasan dan tiba-tiba mendapatkan warisan uang bermiliar-miliar.

Realitas yang diceritakan dalam film ini, disajikan dengan komedi yang asyik. Lelucon-lelucon yang disajikan, mampu mengundang gelak tawa penonton. Tak hanya itu saja, film ini juga menyajikan sindiran dan kutipan yang sangat mengena. Sindiran-sindiran yang tersaji pun cukup ringan sehingga mudah dipahami oleh para penonton.

Hal yang menarik lainnya adalah alur yang ditampilkan, cukup ringan dan renyah. Tak hanya itu, film ini pun kaya akan pesan moral, misalnya "uang bukanlah segalanya" dan "uang tak bisa membeli segalanya".

Keberhasilan setiap adegan dalam film ini, tidak terlepas dari akting para pemain. Dimana, mereka sukses memerankan penokohan karakter yang dulunya sederhana hingga menjadi orang kaya, dengan baik. Para pemain pendukungnya pun bisa menyatu dengan keseluruhan cerita dalam film.

Tak hanya itu, keseluruhan elemen baik pengambilan gambar, penataan latar, dan efek musik, mampu menyatu dengan baik. Sehingga situasi dalam film dapat tergambarkan dan dirasakan oleh para penonton.



Kelemahan

Penyajian cerita yang memang dibuat sederhana dalam film ini, menemui hambatan di pertengahan akhir. Sebab gagalnya eksplorasi konflik yang dihadapi oleh masing-masing karakter, sehingga cerita mulai terasa monoton dan berulang di paruh pertengahan film.

Akhirnya, konflik yang tersaji gagal berkembang. Memang tidak mempengaruhi keseluruhan film, namun jelas rasanya tidak seimbang antara paruh awal dan akhir film.



Rating

Cerita: 8 | Penokohan: 8 | Visual: 8 | Sound Effect: 8 | Penyutradaraan: 8,5 | Nilai Akhir: 8,1/10



Rekomendasi

Film "Orang Kaya Baru" layak untuk ditonton bersama keluarga. Cerita yang disajikan pun mudah dicerna dan menghibur dengan komedi di dalamnya. Ceritanya pun sangat realistis dengan kondisi di masyarakat.

Tak hanya menghibur, film ini juga kaya akan pesan moral di dalamnya. Salah satunya adalah pesan bahwa uang tidak bisa membeli segalanya.


EmoticonEmoticon